film 'Sesame Street'
mungkin akan dikembangkan lagi, menyusul berita bahwa perusahaan Fox telah
membeli hak cipta film itu.
menurut The Hollywood Reporter, Fox
akan meminta penulis cerita Sesame Street, Joey Mazzarino untuk membuat naskah
cerita, seperti dilansir BBC. Film itu berniat mengikuti jejak
film box office
(yang berhasil meraup 158 juta dolar Amerika) dengan tokoh boneka yang dibuat
seorang creator boneka Jim Henson, 'The Muppets'. Sutradara film 'Night at the
Museum', Shawn Levy dikabarkan akan menjadi sutradaranya, tapi Fox belum
memberikan tanggapan apa-apa. 'Sesame Street' pernah difilmkan
dua kali, dengan judul 'Follow That Bird' pada 1985 yang dibintangi John Candy
dan Chevy Chase, dan 'The Adventures of Elmo in Grouchland' dari 1999. Tokoh paling terkenal di 'Sesame
Street' termasuk Elmo dan Big Bird. Acara yang mendidik untuk
anak-anak itu, juga menampilkan tokoh-tokoh seperti Bert, Ernie dan Cookie
Monster, yang memadukan, kehidupan nyata, boneka, dan animasi.
Ingatkah Anda pada boneka-boneka
lucu yang berbicara dan mengajarkan banyak pelajaran penting terutama untuk
para anak-anak? Yap, itu mereka...SESAME STREET!
sekitar bulan November lalu sesame street berulang tahun ke- 40, dan Google
mengubah logonya di halaman depan browser dengan gambar2 Sesame Street. Ada
Elmo, Ernie dan Bert, Count Dracula, Cookie Monster, Big Bird, dll.
Sesame Street adalah sebuah acara
pendidikan anak-anak yang berasal dari Amerika Serikat untuk anak-anak
pra-sekolah dan merupakan perintis standar televisi edukasi kontemporer yang
menggabungkan pendidikan dan hiburan (edutainment). Sesame Street terkenal
dengan karakter-karakter Muppet, yang dibuat oleh Jim Henson, seorang pemain
boneka (puppet). Terdapat lebih dari 4.134 episode yang telah diproduksi selama
37 musim. Musim pertama penayangannya berjumlah 130 episode, tapi musim ke-36
hanya sebanyak 25 episode. Dengan jumlah episode sebanyak itu, Sesame Street
merupakan salah satu serial acara televisi yang paling lama tayang sepanjang
sejarah pertelevisian.
Sesame Street diproduksi di Amerika Serikat oleh sebuah organisasi non-profit
Sesame Workshop, sebelumnya bernama Children's Television Workshop (CTW), yang
didirikan oleh Joan Ganz Cooney dan Ralph Rogers. Tayangan perdana acara ini
disiarkan pada 10 November 1969, di saluran National Educational Television,
dan kemudian dipindahkan ke Public Broadcasting Service.
Karena acara ini memberikan pengaruh yang sangat positif, Sesame Street menjadi
salah satu tayangan pendidikan yang paling dihormati di dunia.[1] Tidak ada
serial televisi lain yang mampu menandingi kesuksesan dan pengakuan
internasionalnya. Serial originalnya sudah ditayangkan di 120 negara,[2] dan
lebih dari 30 versi internasional yang sudah diproduksi, tidak termasuk versi
sulih suara. Di Indonesia, Sesame Street pernah ditayangkan oleh stasiun
televisi TVRI yaitu "Jalan Sesama" pada awal dekade 1974 sampai 1990
dan di RCTI dan SCTV pada awal dekade 1990-an. Selain itu, juga telah dibuat
Sesame Street versi Indonesia yang dinamai "Jalan Sesama" versi
remake. Acara tersebut ditayangkan di Trans7 mulai 18 Februari 2008.
Serial-serial ini telah memperoleh 109 Emmy Awards, lebih banyak daripada
serial televisi lainnya.[2] Sekitar 75 juta orang Amerika pernah menyaksikan
serial ini ketika mereka masih anak-anak;[3] jutaan lainnya juga telah menonton
serial ini, termasuk orang tuanya.
Yah Jalan Sesama merupakan versi lokalnya dari Sesame Street yang di buat
sesuai dengan adat budaya di Indonesia. Makannya kalo melihat Jalan Sesama akan
terasa berbeda sekali dengan versi Amerikanya. Ada tokoh si Tantan Orangutan,
tokoh si Momon dan Putri yang merefleksikan anak2 Indonesia. Juga lihatlah
video aktivitas di Jalan Sesama selalu memperlihatkan lingkungan khas
Indonesia.
Versi
lokal ini ternyata juga di buat di negara2 lain seperti data di sini (yang
merupakan tulisan ulang Majalah Tempo Mei 2007). Di Mesir, misalnya, Sesame
Street menjadi Alam Simsim, yang banyak bicara tentang hak perempuan, di
Bangladesh menjadi Sisimpur dan bertutur tentang gizi dan kesehatan. Adapun
versi Afrika Selatan bernama Takalani Sesame, banyak membahas soal
antidiskriminasi dan HIV. Versi Israel menjadi Rechov Sumsum, yang banyak
memperhatikan soal komunikasi dan perdamaian. Jalan Sesama di buat dengan fokus
pada tema kebersamaan dan perbedaan.
Kembali ke gambar kiriman teman saya itu, seperti apa sih gambarnya?
Ternyata gambar cara menggerakkan boneka Sesame Street. Ah itu pertanyaan saya
pada masa saya kecil. Bagaimana sih nggerakin boneka itu hingga gerakan mereka
begitu halusnya? Apa ada orang di dalamnya? Seperti badut2 ulang tahun pada
umumnya? Kalo bonekanya kecil gimana?
Jawabannya saya temukan di sini, salah seorang penggerak boneka dongeng untuk
anak2 korban bencana bercerita tentang pengalamannya mendapat pelatihan dari
Ronnald Binion dan Amanda Maddock mereka ialah penggerak boneka di acara Lazy
Town (Nickelodeon) dan Sesame Street.
Cara menggerakkan boneka memang ada banyak cara, bisa dengan 1 orang atau
dengan cara tandem (2 orang atau lebih). Cara satu orang seperti memainkan
wayang golek/ wayang kulit, namun bedanya salah satu tangan kita masuk kedalam
kepala boneka dan mengendalikan gerak bibir boneka. Sedangkan tangan kita yang
lain memainkan tongkat yang mengendalikan tangan boneka. Boneka harus diangkat
tinggi, lebih tinggi dari dalangnya. Maksudnya agar anak2/penonton lebih terfokus
dengan bonekanya bukan sang dalang. Sedangkan jika di studio Sesame Street,
sang dalang akan bersembunyi di balik dinding atau meja miniatur suasana. Dan
tidak boleh terlihat. Tangan harus kuat menahan boneka sekaligus
menggerakkannya. Karena tangan kita berfungsi sebagai tulang punggung si
boneka.
Cara menggerakan boneka ke
2 ialah dengan versi tandem, biasanya dilakukan 2 orang atau lebih. jadi ada
yang mengendalikan kepala boneka sementara yang lain mengendalikan tangan
boneka (tangan boneka yang berjari). mungkin ini lebih tepat pada adegan
memegang sendok, makan, atau membawa suatu benda di tangan si boneka. Untuk
menggerakkan boneka tandem, harus berlatih berulang kali sampai kompak, karena
satu dan yang lainnya harus saling mengisi gerakan agar terlihat luwes.
Dan cara yang satu lagi
ialah dengan menggunakan si boneka. Jadi sang dalang masuk dalam baju boneka.
Saya bertanya-tanya yang jadi Big Bird apa tidak capai ya? lalu tangan satunya
yang menggerakkan itu siapa? Saya masih heran dengan penggerak Big Bird ini.
Dulu saya pikir karena Big Bird itu tinggi dan besar jadi di mainkan satu orang
berkostum Big Bird (seperti cara memakai boneka badut). Tapi kok di rasa kurang
tinggi ya? atau jangan2 mungkin 2 orang bergendongan. Yang satu Menggerakkan
mulut dan kedua tangan, yang lain menggendong dalang pertama dan kakinya
menjadi kaki si Big Bird. Wah entahlah mana yang benar :))
Menggerakan
boneka tangan tidak mudah, harus sesuai dengan dialog. apabila bilang
"Sa-tu" tangan pun harus bergerak seolah2 boneka menggumamkan mulut
ngomong "Sa-tu". Harus tepat dan kelima jari kita harus stabil. Belum
lagi laku gerak boneka. Bagaimana cara berjalan. Menoleh, Menggaruk kepala atau
apapun itu. Harus di coba berulang kali dan senatural mungkin seperti jika
manusia bergerak. Wahhh sulit ya ternyata main boneka tangan itu? Karena nyawa
boneka tangan itu ada ditangan si dalang. Oh iya suara juga berperan besar
dalam sandiwara boneka. Biasanya suara dimainkan sedemikian rupa hingga menarik
penontonnya.
Ada yang berminat jadi dalang Boneka Sesame Street? :-D
Warga dunia mana yang tidak mengenal
program televisi anak Sesame Street yang sudah menemani anak-anak seluruh dunia
hampir kurang lebih 41 tahun lamanya (1969-2010). Sampai detikpun ini
sepertinya belum ada yang ada dapat menyaingi kepopuleran program televisi anak
Sesame Street. Walaupun di era millenium ini telah banyak program acara
televisi anak diproduksi seperti program acara televisi anak Barney, Teletubbies
,Tweenies, Fimbles, Fifi and Flowertots. Sesame Street yang merupakan program
acara anak dari Amerika Serikat dinilai telah berhasil menggabungkan pendidikan
dan hiburan (edutainment). Melalui acara Sesame Street anak-anak tidak hanya
diajak belajar membaca , berhitung dan bernyanyi saja tapi juga belajar
mengenai banyak hal tentang lingkungan sekitarnya. Anak-anak juga dikenalkan
bagaimana bersikap dan bersosialisasi dengan baik dengan orang-orang sekitar.
Untuk itulah pembuatan program acara anak Sesame Street ini juga melibatkan
peran serta ahli psikologi anak dan para pendidik sehingga acara ini sesuai
dengan kondisi kejiwaan anak dan kurikulum pendidikan anak.
Sesame Street telah menjadi acara favorit saya sejak SD sekitar tahun 1990-an.
Dari acara Sesame Street-lah saya belajar banyak kosakata dalam bahasa Inggris.
Faktor inilah yang kemudian menjadi alasan utama mengapa saya begitu menyukai
bahasa Inggris dan tertarik dengan metode pembelajaran bahasa Inggris kreatif
untuk anak-anak. Terkadang saya suka kangen dengan tingkah lucu Elmo,
kepintaran Big Bird, kejahilan Ernie dan sosok drakula yang suka sekali
berhitung Mr.Count Dracula (mereka berempat ini adalah karakter Muppet di
Sesame Street favorit saya). Alhamdulillah, beruntung sekali sekarang saya bisa
menyaksikan episode-episode terbaru Sesame Street di YouTube dan “Wow!”
ternyata begitu banyak perubahan terjadi di Sesame Street versi zaman sekarang.
Beberapa tokoh utama di Sesame Street memang tidak berubah seperti Elmo, Big
Bird, Snuffy, Erni, Bert, Monster Cookies, Grover, Kermit, Count Dracula dan
Zoe. Dan sekarang ini Sesame Street sering menghadirkan tokoh-tokoh terkenal
dunia untuk menjadi bintang tamu di Sesame Street. Satu waktu saya sempat
melihat ada cuplikan episode Elmo menyanyi bersama Adam Sandler. Ada juga
cuplikan episode dimana Kofi Annan dari PBB menyanyikan lagu “The Alphabet
Song” bersama Zoe dkk dan saya perhatikan Kofi Annan tidak begitu hafal dengan
lirik lagu Alphabet sOng he..he..he.